iNDEPENDENPOST. COM – Ikatan Keluarga Alumni SMPN 1 Cileungsi Periode 2022-2027 menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) Pengurus tahun 2022 bertajuk “IKASTUSI KOLABORASI” di SMPN 1 Cileungsi. Rabu, 01 Juni 2022.
Dibuka oleh ketua harian IKASTUSI Winer Rianto Kegiatan yang berlangsung pukul 09.30-14.30 WIB ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum Ikastusi Tholib S. Hidayat, Sekretaris dan Bendahara serta diikuti oleh seluruh pengurus Ikastusi di lingkungan Ikastusi dan perwakilan Koordinator kelas dari tiap angkatan tahun 1980 sampai dengan tahun 2021.
Dalam Raker IKASTUSI KOLABORASI ini
Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni SMPN 1 Cileungsi memperkenalkan diri terpilihnya sebagai Ketum ikastusi dan selanjutnya perlu diadakan rapat kerja untuk menetapkan program kerja periode 2022-2027.
“Raker ini sangat penting, karena dalam Raker dibahas program kerja dari pengurus yang akan dilaksanakan pada periode kepengurusan”, ujar Tholib S. Hidayat ketua umum ikastusi.
Raker yang berlangsung selama sehari ini dihadiri oleh seluruh pengurus Keluarga Besar Ikastusi, bidang-bidang dan perwakilan dari tiap angkatan.
“Dari perwakilan angkatan kita undang hadir dalam Raker selain untuk membantu data alumni, tetapi juga mereka dibutuhkan memberikan pikiran terkait program kerja kedepan,” ucap Tholib S. Hidayat ketum ikastusi.
Program yang dimaksud yakni program kerja yang bersinergi dengan program semua bidang bidang di kepengurusan ikastusi sehingga kita alumni harus bersinergi dengan semua lintas angkatan untuk berkerjasama dengan potensi yang ada supaya bisa meningkatkan program program yang akan dijalankan”, jelasnya.
Rapat kerja ini menyepakati AD/ART Ikastusi dan inisiasi bersama sebagai komitmen dan kontribusi IKASTUSI sepanjang tahun 2022 dalam memfasilitasi keberadaan alumni Ikastusi, selain tentunya mengoptimalkan kiprah Ikastusi kepada alumni SMPN 1 Cileungsi. Raker Ikatan Alumni SMPN 1 Cileungsi tahun 2022 ini menghasilkan program-program sebagai berikut:
Melegalitaskan IKASTUSI yang sudah ada sebagai lembaga sentral untuk mengoptimalkan kegiatan dan kontribusi alumni IKASTUSI kepada masyarakat umum dan alumni khususnya, akan segera dilakukan dalam waktu dekat.
Mengoptimalkan pendataan alumni IKASTUSI
Membuat Website khusus “www.ikastusikolaborasi.com” sebagai pusat informasi dan data alumni IKASTUSI. Nantinya, alumni IKASTUSI di mana pun berada dapat mengakses pengkinian data alumni sekaligus menjaring informasi dan keberadaan alumni IKASTUSI.
Untuk kegiatan sudah berjalan sebagai bagian dukungan terhadap program ikastusi kolaborasi. Oleh karena itu keberadaan alumni sangat penting dalam “berjuang keras” untuk merealisasikan program kerja kedepannya.
Diharapkan, Raker ini akan menghasilkan program kerja yang tepat dan sesuai kebutuhan dan mampu dikerjakan dengan maksimal. “Tidak juga program kerja yang muluk muluk, tetapi yang program yang bisa direalisasi dalam masa jabatan periode kepengurusannya”, jelas Tholib S. Hidayat Ketum ikastusi.
“Selain itu, melalui Raker ini, bisa membangkitkan semangat dan silaturahmi, persaudaraan antar kita sesama alumni”,pungkasnya.
-